Lintas Teknologi Indonesia Gaungkan Sinergi dan Kolaborasi di Solutions Day 2022
Jakarta – PT Lintas Teknologi Indonesia (LTI) menyelenggarakan Lintas Teknologi Solutions Day | 5th Edition di Jakarta dengan tajuk: “Orchestrating Technologies to Boost Economic Growth”. Gelaran konferensi tahunan ini diselenggarakan dengan tujuan memberikan ruang diskusi mengenai isu-isu penting yang erat kaitannya dengan akselerasi transformasi digital guna mendukung pemulihan ekonomi Nasional melalui pembahasan komprehensif.
Acara dihadiri oleh Jerry Sambuaga (Wakil Menteri Perdagangan Republik Indonesia), Letjen TNI (Purn) Hinsa Siburian (Kepala Badan Siber & Sandi Negara – BSSN), Mulyadi (Direktur Standardisasi Perangkat Pos dan Informatika, Kementerian Komunikasi dan Informatika), serta narasumber lain, Nugroho, (Direktur Network, Telkomsel), Pandu Sjahrir (Ketua Umum Aftech & Kepala Badan Pengembangan Keuangan Digital Kadin) dan Muhamad Paisol, selaku President Director, PT Lintas Teknologi Indonesia.
Pembahasan transformasi digital setelah masa pandemi dirasa penting dilakukan karena saat ini teknologi bukan lagi sekadar alat yang dibutuhkan dalam operasional bisnis atau organisasi, melainkan dasar dari sumber keunggulan kompetitif. Adapun dalam pelaksanaannya, transformasi digital memiliki resiko dan tantangan tersendiri, mulai dari infrastruktur, pemerataan ketersediaan akses internet, talenta digital, hingga meningkatnya risiko keamanan siber karena adanya peningkatan arus data yang eksponensial.
Adapun diskusi panel dititikberatkan pada beberapa hal yaitu pertama, perihal kualitas dan jangkauan konektivitas digital di pelosok nusantara yang mampu mendorong inklusivitas dan transformasi digital. Mulyadi selaku Direktur Standardisasi Perangkat Pos dan Informatika, Kementerian Komunikasi dan Informatika, memaparkan prioritas Indonesia dalam agenda transformasi digital nasional perlu diwujudkan dengan dukungan dari berbagai pihak. “Pembangunan transformasi digital di Indonesia tidak bisa berjalan dengan pemerintah sendiri tentu perlu dukungan dari berbagai pihak lain yang terkait, seperti masyarakat, dunia usaha, akademisi, media, dan penyelenggara teknologi komunikasi tentunya. Dengan dukungan semua pihak, kita berharap pembangunan transformasi digital dapat berjalan dengan baik” ungkap Mulyadi. Paparan tersebut juga didukung dan dilengkapi oleh pernyataan dari Nugroho sebagai Direktur Network Telkomsel. “Kolaborasi antara operator, technology owner, serta digital application partner diperlukan untuk bisa menciptakan use cases yang bermanfaat dan punya urgency yang penting untuk bisa mendukung investasi infrastruktur”, ujar Nugroho.
Lalu, yang kedua, penekanan bahwa teknologi digital merupakan kunci atas upaya pemulihan dan pemberdayaan di berbagai sektor, termasuk untuk mendukung perdagangan, industrialisasi dan investasi yang inklusif, meningkatkan produktivitas, serta membuka potensi ekonomi masa depan khususnya bagi UMKM dan start-up. “Melihat proyeksi nilai ekosistem digital kita yang sangat tinggi, penting bagi kita membangun ekosistem digital untuk mendukung sektor perdagangan dan retail di Indonesia” ucap Jerry Sambuaga, Wakil Menteri Perdagangan Republik Indonesia, sebagai bentuk dukungannya terhadap pentingnya teknologi digital dalam mendukung perdagangan di Indonesia. Hal tersebut juga diungkapkan oleh Pandu Sjahrir, Ketua Umum Aftech & Kepala Badan Pengembangan Keuangan Digital Kadin yang menjadi salah satu pembicara utama di acara Lintas Solutions Day 2022 ini. “Teknologi sudah menjadi bagian dari culture dan society kita dan membuat kontribusi dalam ekonomi digital saat ini menjadi sangat relevan” pungkas Pandu Sjahrir.
Ketiga, yang perlu ditekankan adalah seiring penerapan digitalisasi ekonomi yang pesat, perlindungan siber juga harus sama pesatnya. Untuk itu peranan strategis BSSN (Badan Siber dan Sandi Negara) diperlukan tidak hanya dalam konteks menangkal ancaman siber yang datang dari luar, tetapi juga merupakan langkah penting untuk mencapai ketahanan siber yang berpotensi mendukung pertumbuhan bisnis lokal, mendorong peluang digital terkini, dan mengurangi risiko berbahaya bagi perekonomian negara. Melalui konferensi ini, diharapkan para pelaku bisnis dan penyedia teknologi semakin menyadari pentingnya kesiapsiagaan menghadapi potensi ancaman keamanan siber yang kian meningkat dan menyadari pentingnya jaminan keamanan digital dan perlindungan privasi guna membangun kepercayaan di sektor digital. “Tingginya pemanfaatan teknologi komunikasi paralel dengan meningkatnya risiko keamanan siber, sehingga keamanan siber menjadi faktor utama kesuksesan dalam mewujudukan ekonomi digital kita” ungkap Hinsa Siburian, Kepala Badan Siber & Sandi Negara – BSSN. “BSSN juga mengucapkan selamat dan sukses untuk pelaksanaan Lintas Solutions Day 5th Edition, semoga rangkaian kegiatan dalam acara ini bisa memberikan insight, wawasan, dan menjadi sarana diskusi bagi seluruh pemangku kepentingan yang hadir” tambahnya.
Muhamad Paisol, selaku President Director, PT Lintas Teknologi Indonesia menuturkan bahwa gelaran konferensi tahunan ini merupakan bentuk komitmen Lintas Group sebagai penyokong teknologi ICT untuk terus mendorong akselerasi transformasi digital demi percepatan pemulihan ekonomi nasional. “Harapan kami melalui konferensi ini, sinergi dan kolaborasi antar sektor industri, pelaku bisnis, penyedia teknologi dan pemangku kebijakan pemerintah Republik Indonesia dapat melahirkan gagasan inovatif demi pengembangan teknologi dan ekosistem ekonomi digital yang efisien dan aman” tutur Muhamad Paisol, President Director, PT Lintas Teknologi Indonesia.
Mengusung konsep One-Day Conference, Lintas Teknologi Solutions Day 2022 juga menggelar pameran solusi teknologi dari mitra-mitra bisnis Lintas Group sehingga memberikan kesempatan bagi organisasi atau perusahaan untuk dapat menemukan solusi ICT dalam mewujudkan transformasi digital, sekaligus sebagai sarana networking yang ideal.